Imajinasi dalam Hujan
Senin, 14 Januari 2013 ini, saya ada kegiatan di kampus. Memang,
seharusnya sudah libur. Tapi, itu hanya kuliahnya saja yang libur, sementara
kegiatan yang lainnya masih mengantri untuk saya lakukan.
Hari itu, saya ada kumpul bersama teman-teman UNSUR. Ya,
meskipun hujan badai sedang melanda kota saya hari itu, saya dan beberapa teman
saya tetap datang ke kampus.
Setelah menyelesaikan apa yang harus kami lakukan di kampus.
Beberapa teman saya kemudian ada yang pulang, ada juga yang kembali melanjutkan
kegiatan lain, dan ada juga yang seperti saya, hanya menunggu hujan badai
sedikit mengurangi keganasannya baru kami beranjak dari kampus menuju rumah
kami masing-masing.
Sementara itu, waktu menunggu hujan badai ini, saya hanya
berempat bersama tiga orang teman saya yang lain, yaitu Fitri, Diyu, dan
Juniar. Selama beberapa menit tersebut, Si Juniar dan Si Diyu memiliki kegiatan
lain yang harus diselesaikannya bersama laptop mereka masing-masing sambil
menunggu hujan badai. Sedangkan, saya dan Fitri hanya menemani mereka.
Selama itu, entah bagaimana muncul berbagai macam ide dalam
kepala saya dan Fitri. Hal ini diawali oleh entah ide gila bagian mana dari
Fitri. Dan ditambahi oleh imajinasi liar dan aneh saya yang bisa dengan mudah muncul ketika sudah mulai dipancing.
Maka dari itu, selama itu pun saya dan Fitri mulai
berimajinasi. Mulai mengeluarkan dan mendiskusikan semua ide dalam kepala kami.
Mengimajinasikannya bersama-sama. Menambahi bagian-bagian yang dirasa kurang. Dan
mengurangi bagian-bagian yang dirasa terlalu berlebihan. Hingga menjadilah
sebuah cerita yang saya harap bisa difilmkan.
Dan cerita tersebut dapa dibaca di sini :
Ya, mungkin itu hanya sebagian dari kegiatan berimajinasi
liar saya bersama teman saya. Yang mungkin saja itu juga efek dari berkumpul
bersama anak UNSUR dan efek dari obrolan dan imajinasi-imajinasi hebat bersama
anak-anak UNSUR juga. Dan ditambah lagi, karena hujan badai yang begitu hebat
yang menyerang kami.
Sekian.
Januari 2013
-rida
Komentar
Posting Komentar
jangan lupa kasih komentar ya?
makasih atas komentarnya,, pasti akan sangat bermanfaat :)